Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 13 Juli 2012

Tips Memutihkan Gigi Secara Alami

Jumat, 13 Juli 2012
- Reviewer: OKE | ItemReviewed: Tips Memutihkan Gigi Secara Alami | Description: Tips Memutihkan Gigi Secara Alami Rating: 4.5


DuniaQ Duniamu





Meskipun telah menggosok gigi dengan benar dan teratur, ada kalanya gigi
masih menguning. Hal ini bisa disebabkan oleh terlalu banyaknya mengonsumsi
kopi, teh, dan soda yang tanpa diimbangi dengan perawatan yang benar. Namun,
seringkali perawatan gigi dibutuhkan beaya yang tidak sedikit yang menyebabkan
banyak orang enggan merawat gigi.





Memliki gigi yang kuning tentu saja berpengaruh pada penampilan secara
keseluruhan. Untuk mengatasinya, ada cara jitu dan alami yang dapat digunakan
untuk merawat gigi tanpa harus mengeluarkan banyak uang. Dengan menggunakan
buah-buahan berikut ini, Anda pun dapat terhindar dari gigi kekuningan.





1. Wortel





Tak hanya baik bagi kesehatan mata, wortel juga baik bagi
kesehatan gigi. Memiliki kandungan yang dapat menghilangkan plak gigi saat
dalam proses pengunyahan, wortel berkhasiat memutihkan gigi secara alami.





2. Apel





Apel memiliki banyak manfaat yang ada di dalamnya. Selain berguna
bagi kesehatan mulut karena dengan mengunyah apel dapat memproduksi air liur
yang dapat mencegah gigi berlubang, apel juga berfungsi untuk memutihkan gigi
secara alami. Kandungan asam malat yang ada pada apel dapat bertindak sebagai
bahan pemutih gigi yang alami. Konsumsi apel setiap hari, selain baik bagi
kesehatan pencernaan, juga baik bagi rongga mulut khususnya gigi.





3. Stroberi





Tak hanya enak dikonsumsi sebagai tambahan dalam kue, cake, dan
disajikan dalam bentuk jus, kandungan alami stroberi ternyata juga mampu
membantu memutihkan gigi secara alami karena kandungan asam malat di dalamnya.
Menggosokkan stroberi pada gigi dan dilanjutkan dengan menyikatnya dapat
membantu memutihkan gigi secara alami.





4. Lemon





Banyak manfaat yang dihasilkan oleh lemon, salah satunya adalah
dapat membantu membersihkan gigi dan menjadikannya putih alami. Kandungan asam
sitrat yang ada pada lemon ini tak hanya dapat memutihkan gigi secara alami,
tapi juga dapat membunuh kuman, mencegah kerusakan gigi, dan menetralisir bau mulut.
Gunakan lemon dengan cara mengusap-ngusap pada permukaan gigi secara teratur,
gigi yang menguning pun akann segera kembali menjadi putih.





Selamat mencoba, Ladies, jangan lupa ceritakan pada kami ya.


0 komentar:

Posting Komentar

 

ID Blogger

Blogger